Pandagaul.com – Berbicara mengenai K-pop, tentunya bukan menjadi hal yang tidak diketahui orang kebanyakan orang. K-pop adalah singkatan dari korean pop yang berarti aliran lagu pop dari atau berbahasa Korea. Saat ini K-pop menjadi salah satu aliran lagu yang banyak digemari masyarakat Indonesia dan bahkan masyarakat dunia.

Lagu K-Pop tentu saja sudah tidak asing bagi para penggemar maupun bukan penggemar di negara kita ini karena terhitung ada sangat banyak peminat lagu dari negeri ginseng ini, penggemarnya pun diketahui tercampur dari berbagai kalangan dari muda dan tua.

Salah satu pengaruh besar dalam perkembangan budaya Korea ke seluruh dunia adalah K-pop. Grup K-pop biasanya terdiri dari beberapa anggota pria maupun wanita yang menawan dan berbakat. Untuk group K-pop pria biasa disebut boyband, sedangkan grup K-pop wanita disebut girlband.

Selain boyband dan girl band, ada juga grup K-pop yang terdiri dari campuran idola pria dan wanita. Grup campuran ini sudah ada konsepnya sejak tahun 90-an, namun memang saaat ini tidak terlalu banyak. Berikut ini adalah beberapa grup K-pop yang anggotanya campuran pria dan wanita.

Grup K-pop Yang Anggotanya Campuran Pria dan Wanita

MFBTY

Image result for mfbty

Grup K-pop pertama yang anggotanya campuran pria dan wanita adalah MFBTY. MFBTY adalah singkatan dari “My Fans Are Better Than Yours.” Grup ini adalah grup hip-hop Korea di bawah Feel Ghood Music yang terdiri dari legendaris hip hop Korea Selatan Tiger JK, Yoon Mi-rae, dan Bizzy. Mereka memulai debutnya pada tahun 2013 dengan single “Sweet Dream.” MFBTY dimaksudkan sebagai nama sementara, dan ketiganya merilis album akhir tahun itu sebagai Drunken Tiger, grup hip hop legendaris Tiger JK. Namun, mereka kemudian kembali ke nama MFBTY dan merilis album penuh pertama mereka dengan nama itu pada tahun 2015.

Urban Zakapa

Image result for urban zakapa

Grup K-pop berikutnya yang anggotanya campuran pria dan wanita adalah Urban Zakapa. Urban Zakapa adalah sebuah grup penyanyi-penulis lagu R&B Korea Selatan yang dibentuk pada 2009 oleh Fluxus Music. Aslinya beranggotakan 9 orang, pada 2012, mereka menjadi trio, yang terdiri dari Park Yong-in, Jo Hyunah dan Kwon Soon-il. Nama grup tersebut adalah sebuah singkatan untuk Urban+Zappy+Kaleidoscopic+Passionate. Salah satu lagu hits mereka adalah I Don’t Love You.

Koyote

Image result for koyote

Grup K-pop berikutnya yang anggotanya campuran pria dan wanita adalah Koyote. Koyote adalah grup musik tari dan hip hop populer Korea Selatan yang terdiri dari Kim Jong Min, Shin Ji, dan Bbaek Ga. Koyote menajdi salah satu grup K-pop yang populer pada tahun 90an dengan lagu dance pop yang bikin semangat. Meski beberapa kali ganti-ganti member dan vakum, Koyote masih cukup aktif hingga sekarang. Sebagai grup, mereka dikenal untuk lagu pop/tarian mereka yang menarik, yang telah menjadi ciri khas mereka. Pada tahun 2005, Koyote memenangkan KBS daesang untuk “Artis Tahun Ini”.

AKMU

Image result for akmu

Grup K-pop berikutnya yang anggotanya campuran pria dan wanita adalah AKMU. Akmu adalah singkatan dari Akdong Musician yang terdiri dari kakak beradik Lee Chanhyuk dan Lee Suhyun. Mereka berada dibawah naungan agensi ternama YG Entertainment. Grup ini memenangkan kompetisi pencarian bakat musim kedua dari serial K-pop Star. Gaya musik mereka yang cenderung pelan tetapi bertenaga ini membuat mereka sangat unik dan menjadi grup duo yang sangat populer. Sejauh ini, AKMU sudah mengeluarkan 3 album studio dan memenangkan berbagai penghargaan.