Pandagaul.com – Dalam budaya populer, friend zone (atau zona pertemanan) adalah tempat konseptual yang menggambarkan situasi di mana satu orang dalam persahabatan timbal balik ingin menjalin hubungan romantis atau seksual dengan orang lain, sementara yang lain tidak. Orang yang rayuan romantisnya ditolak kemudian dikatakan telah “masuk” friend zone, dengan arti hanya dianggap sebagai teman.

Hal ini juga sudah banyak dijadikan inspirasi untuk sebuah film karena seringkali menghibur para penonton. Bagi anda penggemar film komedi bertemakan friend zone, maka berikut ini adalah beberapa film yang harus anda saksikan.

Film Tentang Friendzone Yang Bikin Ngakak dan Menghibur!

500 Days of Summer

Sinopsis 500 Days of Summer, Joseph Gordon-Levitt Jadi Budak Cinta Halaman  all - Kompas.com500 Days of Summer adalah sebuah film drama komedi romantis Amerika 2009 yang disutradarai oleh Marc Webb dari sebuah skenario yang ditulis oleh Scott Neustadter dan Michael H. Weber, dan diproduksi oleh Mark Waters. Film ini dibintangi oleh Joseph Gordon-Levitt dan Zooey Deschanel, dan menggunakan struktur naratif nonlinier, dengan cerita berdasarkan protagonis pria dan ingatannya tentang hubungan yang gagal.

Tom dan Summer merasa cocok ketika mengobrol. Bahkan, beberapa kali Tom pernah mencium Summer. Tetapi, Summer selalu menolak dan menganggap Tom sebagai teman saja. Kisah cinta mereka dipenuhi lika-liku dan perjalanan yang panjang. Sampai pada akhirnya kedua orang ini menyadari bahwa mereka bukan pasangan yang tepat satu sama lain.

Just Friends

REALLY RUBBISH: Just Friends (2005)Just Friends adalah sebuah film komedi Natal Amerika 2005 yang disutradarai oleh Roger Kumble, ditulis oleh Adam ‘Tex’ Davis dan dibintangi oleh Ryan Reynolds, Amy Smart, Anna Faris, Chris Klein dan Christopher Marquette.

Chris pria bertubuh gemuk yang jatuh cinta pada temannya yang cantik, Jamie. Namun pada saat menyatakan perasaannya di acara kelulusan SMA-nya, Chris ditolak dadn akhirnya pindah dari New Jersey ke New York. Chris sempat dekat dengan Samantha, seorang penyanyi yang ternyata memiliki kegemaran yang unik. Namun, pertemuan Chris dengan Jamie membuatnya sadar bahwa dirinya masih mencintai Jamie.

Friends With Benefits

Terjebak 'Friends with Benefit'? Ini 7 Hal yang Harus Anda Perhatikan |  kumparan.com

Friends with Benefit adalah film komedi romantis Amerika 2011 yang disutradarai oleh Will Gluck dan dibintangi oleh Justin Timberlake dan Mila Kunis.

Jamie dan Dylan adalah dua orang sahabat yang memutuskan untuk menjalin hubungan friends with benefits yang melibatkan hubungan fisik dalam persahabatannya. Awalnya, mereka berdua berkomitmen untuk berhubungan tanpa ikatan emosional. Namun, ternyata hal tersebut lebih sulit dari yang mereka bayangkan karena keduanya memiliki perasaan satu sama lain.

Friend Zone

Friend Zone | NetflixPalm dan Gink ada di dalam zona pertemanan selama 10 tahun. Mereka bersahabat sejak SMA dan ketika itu Palm mengungkapkan perasaannya ke Gink. Tapi Gink menolaknya karena merasa menjadi teman lebih baik ketimbang pacar. Seletah itu, baik Palm maupun Gink tetap bersahabat meskipu keduanya sama-sama menjalin hubungan dengan orang lain.

No String Attached

Sinopsis No Strings Attached, Kisah Hubungan Tanpa IkatanNo Strings Attached adalah film komedi romantis Amerika 2011 yang disutradarai oleh Ivan Reitman dan ditulis oleh Elizabeth Meriwether. Dibintangi oleh Natalie Portman dan Ashton Kutcher,

Menceritakan tentang Emma yang mengalami krisis kepercayaan dalam hubungan asmara sehingga tidak mau menjalin hubungan serius dengan pria. Suatu hari, Emma bertemu dengan teman masa kecilnya, Adam. Dengan mudah mereka kembali menjalin persahabatan sampai akhirnya keduanya sepakat untuk menjalin hubungan “friends with benefits”. Namun, hal tersebut jadi semakin sulit ketika Adam mulai menaruh hati pada Emma.