Pandagaul.com – Singapura adalah sebuah negara pulau yang berada di Asia Tenggara. Singapura adalah sebuah negara yang multi ras dan multi kultural dengan etnis Tionghoa, India, dan pribumi Melayu yang secara historis membentuk sebagian besar populasi, yang berasal dari berbagai kelompok etnis dari Tiongkok, India, dan Kepulauan Melayu. Latar belakang tersebut membentuk kebudayaan Singapura seperti yang kita ketahui sekarang ini.

Singapura terkenal akan kotanya yang metropolitan dan juga pusat bisnis dan ekonomi yang berpengaruh di dunia. Selain terkenal akan performa ekonominya, Singapura juga terkenal akan kebudayaannya yang autentik karena dipengaruhi oleh budaya Tionghoa, India, Inggris, dan juga Melayu.

Latar belakang budaya Singapura juga mempengaruhi keragaman kulinernya. Kuliner Singapura kebanyakan mendapat pengaruh dari budaya Tionghoa dan melayu. Kuliner Singapura yang beragam membuat kuliner negara ini diminati oleh para pecinta kuliner dan juga para wisatawan. Dari keragaman kuliner di Singapura, tentunya ada beberapa makanan yang populer dan mendunia.

Singapura adalah sebuah negara multi etnis yang tingkat toleransinya tinggi. Pengaruh budaya Singapura sangat tercermin dari cita rasa masakannya. Berikut ini adalah 6 hidangan khas Singapura yang mendunia dan digemari banyak orang.

Hidangan Khas Singapura Yang Mendunia

Laksa Singapura

Laksa Singapura, Hangat & Sedapnya Pas Untuk Makan Malam - Sajian Sedap

Makanan populer Khas Singapura pertama yang mendunia adalah Laksa Singapura. Laksa Singapura adalah hidangan mie yang dicampur dengan kerang, udang, perkedel ikan, dan kacang. Laksa Singapura disajikan seperti sup yang dicampur dengan kuah santan berwarna merah. Makanan ini memang mirip dengan hidangan laksa lainnya di daerah Melayu, tetapi keunikan cita-rasanya akan menghadirkan perbedaan yang lezat.

Ice Kachang

http://www.urbandesis.com/wp-content/uploads/2015/11/Local-Desserts-Nawira.jpg | Desserts, Food, Singapore food

Makanan populer Khas Singapura berikutnya yang mendunia adalah Ice Kachang. Ice Kachang adalah hidangan makanan penutup yang dibuat dari es serut yang ditumpuk tinggi dan dicampurkan dengan berbagai bahan seperti kacang, buah kabung, cendol, cincau, jagung, dan pemanis, seperti sirup dan kental manis. Ice khacang sangat cocok untuk disantap siang hari saat udara panas, dan cocok disantap setiap hari mengingat Singapura adalah negara tropis.

Nasi Ayam Hainan

Poh's Hainanese Chicken Rice Recipe - Nine Kitchen - 9Kitchen

Makanan populer Khas Singapura berikutnya yang mendunia adalah Nasi Hainan. Nasi ayam Hainan juga menjadi masakan nasional Negeri Singa. Nasi ayam hainan adalah hidangan nasi hainan yang disajikan dengan daging ayam yang dipotong kecil-kecil dengan sambal pedas, dan pasta jahe sebagai pendamping. Hidangan ini adalah hidangan yang paling dicari para wisatawan ketika berkunjung ke Singapura.

Kaya Toast 

Kaya toast with half-cooked eggs and Hainanese coffee | Asian recipes | SBS Food

Makanan populer Khas Singapura berikutnya yang mendunia adalah kaya toast. Kaya toast adalah hidangan roti panggang yang disajikan dengan srikaya, taburan gula, pandan, dan terkadang mentega. Hidangan ini menjadi sarapan paling populer di Singapura. Biasanya disajikan dengan kopi atau teh dan telur setengah matang.

Chili Crab

Singaporean Chili Crab recipe | Epicurious.com

Makanan populer Khas Singapura berikutnya yang mendunia adalah chili crab. Chili crab adalah hidangan kepiting yang digoreng dengan saus tomat-dan-cabai yang manis dan gurih. Terlepas dari namanya, chili crab bukanlah hidangan yang pedas. Keunikan dan kepopuleran hidangan ini menjadikan chili crab salah satu hidangan wajib untuk dicicipi saat berkunjung ke singapura.

Popiah

Singapore Popiah Recipe | Pinoy Recipe at iba paMakanan populer Khas Singapura berikutnya yang mendunia adalah popiah. Popiah adalah sejenis kudapan ringan seperti lumpia yang berisikan sayuran, buncis, dan juga daging cincang. Popiah terkenal sebagai kudapan ringan yang paling populer di Singapura.